Wisata Alam TK Islam Aqidah

DeTAK HIBURAN EDISI 173

TK Islam Aqidah Palangka Raya mengikuti Studi Wisata di lokasi di taman wisata taman alam ‘Anak Himba’. Sekitar 100 anak TK begitu semangat mengikuti kegiatan wisata alam tersebut. Kegiatan ini diselenggarakan Komite Sekolah bekerja sama dengan Taman Wisata Alam Anak Himba. Kegiatan ini dimaksudkan dalam rangka melaksanakan program kegiatan TK untuk mengenalkan alam kepada anak-anak sejak dini. Semua anak dilibatkan, dari kelompok Play Grup (PG), TK A dan TK B.

Dian lufia Rahmawati, selaku ketua komite TK Aqidah yang mewakili kepala sekolah, Ida Nurhayati, kepada DeTAK menyebutkan studi wisata ini juga bertujuan untuk mengenalkan alam kepada anak-anak semenjak dini, sehingga anak-anak tersebut dapat belajar mencintai alam dan juga untuk menambah wawasan anak-anak.
Di pilihnya lokasi wisata Taman alam ‘Anak Himba” ini tentu sangat sesuai dengan program pengenalan alam pada anak, karena selain dapat bersentuhan dengan alam secara langsung, anak-anak tersebut juga diberikan bermacam-macam kegiatan berupa permainan yang dapat mengenalkan mereka terhadap alam dan berinteraksi langsung dengan alam. Selain itu, di anak ‘Anak Himba’ sendiri disediakan beberapa permainan yang berguna untuk pembelajaran kepada para siswa ini. Permainan seperti outbound dan ATV.
Selain itu, di lokasi wisata yang masih asli tersebut juga sangat cocok kegiatan hiking dan tracking bagi anak. Dengan bekerjasama guru dan dari taman alam anak himba sendiri, mengajak anak untuk ikut dalam bebagai macam permainan yang mengajarkan mereka agar dapat saling berkerjasama antar teman dan melatih keberanian.
Dengan didampingi guru dan orang tua, para siswa Tk dengan antusias mengikuti semua kegiatan. Meskipun ada beberapa yang takut bahkan ada juga beberapa anak yang menangis karena takut. Meskipun, beberapa pun anak mengaku senang bisa mengikuti kegiatan wisata alam. (DeTAK/yusy)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar